NTP SERVER
Pengertian
NTP adalah singkatan dari Network Time Protocol, sebuah protocol untuk meng-sinkronkan sistem waktu (clock) pada komputer terhadap sumber yang akurat, melalui jaringan intranet atau internet. Sedangkan NTP Server sendiri adalah sebuah server yang mensinkron-kan waktunya terhadap sumber waktu akurat, dan mentransmisikan paket informasi waktu
kepada komputer client yang meminta
kepada komputer client yang meminta
Latar Belakang
Karena NTP Server ini sangat bermanfaat sekali apabila kalian mengelola jaringan yang sangat ketat sekali dalam urusan waktu.
Maksud dan Tujuan
Agar dapat mengkonfigurasi NTP server dengan baik dan dapat digunakan mengelola jaringan yang terlibat dalam urusan waktu
Alat dan Bahan
1. Pc
2. Server yang sudah terinstall OS debian 8.6
3. Koneksi internet
Waktu Pelaksanaan
3 - 5 menit tergantung koneksi internet
Konfigurasi NTP Server
1. Masuk ke dalam terminal lalu masuk root sesudah itu langsung install NTP dengan mengetikan perintah apt-get install ntp
2. Setelah proses installasi selesai lalu konfigurasikan dengan mengetikkan perintah nano /etc/ntp.conf
3. Kemudian kalian cari baris " server 0.de.. " dengan cara menekan ctrl+w lalu ketikan kata yang kalian cari kemudian anda tekan enter untuk menemukan kata yang kalian cari, kemudian berikan tanda # pada setiap server dari server 0 - 3 lalu tambahkan baris pada bagian bawah dari ke-4 server tersebut tambahkan "server 127.127.1.0 "
4. Lalu setelah itu kalian cari baris " restrict 192.168.123.0 mask 255.255.255.0 notrust " lalu kalian ubah menjadi restrict 192.168.14.2 (IP kalian) mask 255.255.255.252 (Netmask kalian) nomodify notrap lalu hilangkan tanda # di bagian depan restrict
5. Setelah itu kalian save dengan menekan CRTL + O dan keluar dengan menekan tombol CTRL + X lalu restart ntp dengang mengetikan perintah service ntp restart atau /etc/init.d/ntp restart
6. Cek ntp-server local sudah bekerja dengan baik atau belum dengan mengetikkan perintah ntpq -p jika pada jitter bernilai 0.001 atau 0.000 berarti settingan kalian sudah benar
7. Lalu kalian cek langsung di debian server kalian dengan mengetikkan perintah ntpdate -u 127.0.0.1
Kesimpulan
NTP Server sangat berguna bagi kalian yang mengatur ataupun mengelola jaringan yang terlibat dalam urusan waktu
Penutup
Sekian yang dapat saya sampaikan semoga bermanfaat
Sekian dan terimakasih
0 comments:
Post a Comment